PERKENALAN
TERHADAP WEEBLY.
Weebly adalah
sebuah sarana untuk membuat website gratis. Menggunakan format widget,
memungkinkan pengguna untuk membuat halaman dengan hanya beberapa klik,
menyeret dan menjatuhkan elemen halaman yang berbeda (gambar, teks, atau konten
interaktif, dll) ke halaman dan mengisi konten. Situs ini diciptakan oleh David
Rusenko, Dan Veltri, dan Chris Fanini, dan semua yang menghadiri Penn State
untuk gelar sarjana. Weebly pernah masuk dalam majalah Time sebagai Situs
Keempat terbaik dari lima puluh situs pada tahun 2007.Jadi kalau kita simpulkan
Weebly adalah situs sarana penyedia domain domain gratis. Simpelnya seperti
blogspot gitulah.
FITUR
FITUR YANG ADA PADA WEEBLY
Antarmuka
Weebly editor memungkinkan pengguna untuk dengan mudah dan cepat "seret
dan jatuhkan" konten ke dalam halaman website yang terbuka, yang mana ini
merupakan fitur utama weebly. Selain itu di weebly pengguna bisa membuat desain
tema, menambah blog, dan tentunya terbebas dari iklan. Weebly terdiri dari 2
jenis akun yaitu akun free dan akun pro, untuk akun free hanya terbatas untuk
membuat 2 weebsite saja, sedangkan untuk akun pro bisa membuat hingga 10
website. Selain itu akun pro memiliki keunggulan seperti peningkatan ukuran
"filesize" untuk menggunggah berkas, unggah video, perlindungan
halaman, favicon, menghapus tautan kaki dari weebly, dan dukungan premium. Di
weebly anda juga dapat mengundah pengguna lain untuk mengedit websitenya.
Weebly juga memungkinkan pengguna untuk menggunakan nama domain kustom untuk
versi gratis. Ini memberikan kesempatan untuk mencoba weebly sebelum memutuskan
untuk meningkatkan ke versi pro. Selain itu terdapat fitur "archive"
bilamana ingin migrasi ke penyedia layanan hosting lainnya. Fitur ecommerce
atau toko online juga tersedia untuk weebly. Jadi yang diutamakan oleh situs
ini adalah kemudahan dalam editorial dan mendesign website yang ingin di
kelola.
MENGAPA
SAYA MEMILIH WEEBLY
Sebenarnya
secara fungsional, weebly dan blogspot memiliki fungsi yang hampir sama, tetapi
ada beberapa hal yang meyakinkan saya memilih Weebly sebagai situs website
pribadi saya. Ini dia diantaranya :
1.
Blogspot sudah terlalu 'mainstream', bahkan banyak blogger yang menghujat bahwa
blogger blogspot itu alay dengan mengisi website-nya dengan isi-isi yang tidak
berguna, oleh karena itu saya tidak ingin di cap sebagai orang yang dianggap
negatif oleh 'mereka-mereka'.
2. Sistem pengelolaan di weebly tentunya jauh lebih mudah dibanding blogspot yang sangat ribet ruweh. menagapa saya bilang begitu? Karena cara penambahan elemen dan fitur fiturnya yang sangat sulit untuk dimengerti. Bandingkan dengan weebly yang menggunakan sistem seret kedalam tempat tempat untuk mengisi content.
3. Design yang disediakan pada weebly jauh lebih keren dan stylish dibanding blogspot yang terlihat kaku dan tua. Weebly memiliki banyak sekali design yang keren terutama untuk anak anak muda jaman sekarang yang menginginkan style-style yang casual.
2. Sistem pengelolaan di weebly tentunya jauh lebih mudah dibanding blogspot yang sangat ribet ruweh. menagapa saya bilang begitu? Karena cara penambahan elemen dan fitur fiturnya yang sangat sulit untuk dimengerti. Bandingkan dengan weebly yang menggunakan sistem seret kedalam tempat tempat untuk mengisi content.
3. Design yang disediakan pada weebly jauh lebih keren dan stylish dibanding blogspot yang terlihat kaku dan tua. Weebly memiliki banyak sekali design yang keren terutama untuk anak anak muda jaman sekarang yang menginginkan style-style yang casual.
KEKURANGAN
WEEBLY
1. Secara penyebaran atau media publikasi, di Indonesia weebly kurang diketahui, jadi banyak orang yang masa bodo dengan adanya weebly.
2. Dalam pencarian di google juga weebly masih kurang, karena terkadang membutuhkan kata "weebly" dalam kotak pencarian.
3. Masih banyak orang yang tidak mengerti apa itu weebly, sehingga sulit dalam pengelolaannya.
Jadi menurut saya bagi
para blogger yang ingin mencoba hal baru bisa mencoba weebly untuk anda
gunakan.
SUMBER:
http://stevensihombing.weebly.com/apa-itu-weebly.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar