Minggu, 12 Juni 2016

DAMPAK IKLAN SECARA ONLINE [BAGIAN KEDUA]

1. Dampak terhadap produk
Kepercayaan terhadap produk meningkat dan memperkuat daya beli konsumen sehingga pabriknya harus memproduksi lebih banyak lagi untuk memenuhi selera konsumen. Selera ini menyangkut jumlah dan variasi mutu.

2. Dampak terhadap Media
Media akan mendapat keuntungan , karena pengiklan (melaluibiro iklan) memesan ruang dan waktu yang dimiliki oleh media untuk digunakan bagi penyebaran pesan tentang produknya.

3. Dampak terhadap Perusahaan.

Dengan periklanan maka banyak orang mengenal nama pabrik, bagaimana cara bekerjanya, kemajuanmanagemennya, siapa sebenarnya menjadi otak dibalik kesuksesan, perkembangan perburuhan, teknologi yang digunakan

4. Dampak terhadap para pesaing
Dengan adanya iklan suatu perusahaan akan mengakibatkan pabrik lain akan berusaha memproduksi barang yang sejenis ataupun substitusi lainnya.

5.  Dampak terhadap Konsumen.
Konsumen mempunyai pilihan yang lebih banyak dan bervariasi terhadap produk yang sama maupun substitusi

6. Dampak terhadap Bisnis dalam Masyarakat.
Iklan mengakibatkan terbentuknya suatu jaringan bisnis apakah itu jaringan bisnis baru maupun memperluas jaringan bisnis yang lama. Semuanya berdampak pada pemerataan pendapatan.

8. Dampak kepentingan Produksi Massal.

9. Dampak Terhadap Nilai suatu Produk.
Periklanan mempunyai dampak terhadap nilai suatu produk karena :
     a. Periklanan dapat memperlihatkan pelbagai cara yang baru dalam penggunaan suatu produk tertentu.
      b. Periklanan dapat menambah nilai yang lebih positip terhadap produk dan gengsi serta derajat konsumen kalau konsumen selalu memakai produk yang dianjurkan oleh iklan.
    c. Menambah nilai ekonomi untuk barang maupun jasa tertentu dalam pandangan konsumen. Konsumen meletakkan barang/jasa tertentu tersebut menjadi suatu kebutuhan yang mendesak yang harus dipenuhi dalam suatu waktu tertentu.

10. Dampak pada Harga.
Periklanan juga berdampak pada harga barang/jasa. Karena periklanan menambah nilai suatu produk maka dampak berikutnya adalah penambahan biaya iklan untuk produk itu pada media.Dalam beberapa kasus ternyata pengiklan suatu produk biasanya lebih murah daripada tidak mengiklankannya sama sekali. Namun demikian biaya iklan tetap dibebankan pada harga suatu produk yang pada akhirnya ditanggung oleh konsumen.

11.Dampak ekonomi periklanan dan prespektifnya.
Menurut J.T Russel dan W.R. Lane, akibat-akibat periklanan terhadap ekonomi dibagi dalam empat kategori :
        a. Imbauan paling produktif; Periklanan yang menghasilkan kesejahteraan ekonomi terbesar dengan biaya yang serendah- rendahnya. Tujuan dari kategori ini agar pembeli maupun penjual dapat mengambil manfaat yang sama
     b. Imbauan Produktif; periklanan yang menaikan harga-harga atau dalam beberapa hal menciptakan ketidakpuasan terhadap produk-produk yang masih memiliki kegunaan
sehingga menyebabkan konsumsi produk-produk baru yang tidak perlu.
           c. Agak Produktif ; Periklanan yang menciptakan peningkatan dalam seluruh permintaan tetapi pada tingkat yang lebih rendah daripada beberapa tehnik lain yang akan dicapai atau pada tingkat pengeluaran tinggi yang akan dicapai atau pada tinggkat pengeluaran tinggi yang tidak diperlukan.
    d. Tidak produktif; Periklanan yang tidak meningkatkan permintaan umum, tetapi tidak mengakibatkan kerugian.

Paling tidak iklan memberikan dua harapan masa depan karena keberadaanya yaitu ;

1.Iklan telah mengakibatkan para pembeli melakukan seleksi, memilih alternatip terhadap informasi tentang produkyang ditawarkan oleh iklan itu sendiri.

2.Iklan mengakibatkan pula perusahaan-perusahaan saling bersaingan lebih efektif untuk mendapatkan uang karena telah menawarkan informasi terhadap produknya.

Sumber:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar